Beberapa waktu yang lalu, Samsung telah produk smartphone teranyarnya yang bernama Samsung Galax S6. Tapi, pada beberapa waktu belakangan sudah tersiar gambar desain dan spesifikasi produk Samsung penerus Galaxy S6 yakni Samsung Galaxy S7.
Ponsel pintar tersebut digadang-gadang menjadi smartphone masa depan dengan teknologi kelas atas. Rumor mengenai gambar dan spesifikasi Samsung Galaxy S7 ini cukup membuat gempar dunia internet. Kesan pertama yang terlihat dari Samsung Galaxy S7 adalah tidak mengusung bezel seperti pendahulunya.
Menurut bocoran tersebut, Samsung Galaxy S7 sudah menggunakan OS Android terbaru yakni v6.0. Selain itu, pada sisi layar Samsung Galaxy S7 memiliki lebar 5,2 inci dengan resolusi super besar yakni 4K dan teknologi layar Super AMOLED.
Sedangkan pada sektor dapur pacu, Samsung Galaxy S7 akan menghadirkan RAM 6GB dan prosesor octa-core 3GHz. Kamera yang berada di bagian belakang memiliki resolusi 20,7MP, sedangkan pada sisi depan sebesar 7MP. Tapi sayang untuk harganya masih belum diketahui hingga saat ini.
Posting Komentar